Manfaat Buah Mangga, Dari anti kanker hingga vitalitas sex

No Comments


Manfaat Buah Mangga
Manfaat Buah Mangga
Manfaat Buah Mangga, Dari anti kanker hingga vitalitas sex. Apakah anda tidak suka dengan buah yang satu ini ? Meskipun sebagian orang tidak begitu menyukai buah ini tapi ternyata terdapat bermacam khasiat yang terkandung didalamnya. Buah mangga kaya gula alami, fiber atau serat, vitamin, protein, riboflavin, niacin, vitamin c, vitamin B, asam folat., kalsium, zat besi, fosfor, seng, kalium, magnesium, dan lain-lain. Semua komponen ini member efek positif bagi kesehatan maupun kecantikan.
Buah  yang  satu ini Tak hanya nikmat, tetapi juga telah lama tersohor berkat khasiatnya bagi manusia. Manfaat buah ini telah banyak dibuktikan oleh orang-orang.
Sederet manfaat buah mangga tidak terlepas dari senyawa yang terkandung di dalamnya. Sebut saja dalam 100 gram buah mangga terdapat nilai gizi sebanyak 65 Kcal. Komponen senyawa yang menyusun gizi tersebut antara lain adalah karbohidrat, sejumlah gula alami, fiber atau serat, vitamin, protein, beta karoten, thiamin, riboflavin, niacin, vitamin C, vitamin B, asam folat, kalsium, zat besi, fosfor, seng, kalium, magnesium dan masih banyak lagi lainnya. Semua komponen ini memberi efek positif bagi kesehatan maupun kecantikan.
Manfaat buah mangga yang satu ini Pastinya akan menggiurkan bagi para wanita, yaitu menjadikan kulit lebih cerah.  Dengan mengkonsumsi buah mangga, pori-pori anda akan lebih bersih dan menghindari dari jerawat. Sebagaii efeknya, kulit anda akan menjadi  lebih cerah dan sehat. Manfaat ini dapat anda peroleh dengan cara mengkonsumsi mangga atau dengan menggunakannya sebagai bahan kecantikan seperti masker.
Kandungan vitamin C di dalam mangga yang memang tinggi. Vitamin C ini mampu mendetoks darah dari unsur-unsur yang tak penting seperti kolesterol jahat. Dengan mengkonsumsi jus mangga secangkir setiap harinya akan membantu menyehatkan mata, karena buah ini sangat kaya vitamin A. mangga juga membantu agar mata terus lembab dan terhindar dari kekeringan. Dan yang tak kalah menarik lagi, mangga juga berkhasiat meningkatkan gairah dan energi sex. Manfaat yang satu ini tentunya sangat didambakan mereka yang telah berpasangan. Kabarnya kadar vitamin E di dalam mangga bias membantu meningkatkan gairah sex.
Buah Mangga juga mampu memperbaiki system pencernaan dalam tubuh kita. Hal ini dikarenakan buah mangga memiliki kandunga fiber atau serat alami serta pun mampu melenyapkan panas dalam. Dengan mengkonsumsi mangga, anda bisa menetralkan racun dan suhu di dalam ginjal.
Dengan kayanya senyawa yang ada di dalam buah mangga, tidak mengherankan jika kemudian manfaatnya cukup beragam. Mengkonsumsi mangga secara teratur Juga dapat menjauhkan diri dari kanker. Hal ini telah dibuktikan secara ilmiah dimana para peneliti mendapatkan fakta menarik seputar kandungan anti-oksidan dalam sebuah mangga. Anti-oksidan ini sangat berperan dan efektif melindungi tubuh manusia dari berbagai resiko kanker seperti pada payudara, usus besar, kanker darah, prostat dan lain-lain. Senyawa yang ada di dalam buah mangga yang sangat ampuh mereduksi ancaman kanker adalah asam galat, astragalin, filsetin, quercetin, dan juga methylgallat.
 Mangga atau yang biasa juga dikenal dengan nama Mapelam merupakan tumbuhan kerabat Mangifera yang menghasilkan buah dengan nama yang sama, mangga. Secara ilmiah buah ini dikenal denga nama Mangifera Indcia dan digolongkan ke dalam kelompok suku Anacardiceae. Pohon dari tanaman mangga berupa kayu dengan ketinggihan batang yang biasa mencapai angka maksimal 40 meter.
Menurut pada sejarahnya, pohon mangga ini pertama kali ditemukan di India dan Burma. Namun pada perkembangannya, buah dengan rasa manis segar ini telah menyebar ke seluruh pelosok dunia, termasuk Indonesia.